post-feature-image

6 Masker Alami Untuk Menghilangkan Jerawat

M asalah wajah berjerawat memang menjadi masalah yang sangat menyebalkan. Masalah jerawat ini tak hanya dialami oleh para wanita sa...

Alat Kontrasepsi Baru untuk Wanita Berbentuk Cincin Intravagina
Alasan Wanita Terlihat Lebih Menarik Saat Masa Subur
35 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah yang Membandel (Alami & Modern)
loading...

Masalah wajah berjerawat memang menjadi masalah yang sangat menyebalkan. Masalah jerawat ini tak hanya dialami oleh para wanita saja. Laki-laki pun bisa mengalami wajah berjerawat, Wajah berjerawat bisa disebabkan oleh banyak hal. Bisa karena tidak pernah membersihkan wajah, hormon yang terlalu tinggi dan masih banyak lainnya.

Wajah berjerawat membuat penampilan menjadi kurang menarik. Buat wanita terkadang akan mengganggu make up kita sehari-hari. Tetapi anda tak perlu khawatir, ada banyak sekali masker alami untuk menghilangkan jerawat yang bisa anda gunakan. Mari kita bahas satu-satu di bawah ini.

6 Masker Alami Untuk Menghilangkan Jerawat

Masker Jeruk Nipis

Untuk membuat masker alami untuk menghilangkan jerawat, anda bisa menggunakan jeruk nipis. Jeruk nipis memang sangat ampuh mengatasi wajah berjerawat dan membuat jerawat cepat kering. Jeruk nipis mengandung banyak sekali vitamin c yang membantu mengeringkan jerawat dan membunuh bakteri di jerawat. Jeruk nipis bersifat seperti antibiotic dan anti inflamasi. Cara menggunakannya juga sangat mudah. Anda cukup memotong jeruk nipis menjadi dua bagian, kemudian di oleskan ke bagian wajah yang terdapat jerawat. Jangan lupa untuk mencuci bersih jeruk nipisnya terlebih dahulu, supaya getahnya tidak menempel di wajah kita. Baca juga :5 Manfaat Jeruk Nipis Untuk Wajah Cantik Anda

Masker Madu

Masker alami untuk menghilangkan jerawat selanjutnya adalah dengan menggunakan madu. Madu ini mempunyai banyak sekali manfaat. Tak hanya untuk kesehatan kita tetapi juga sangat bermanfaat untuk kecantikan wajah kita. selain membuat jerawat cepat mengering. Madu juga bisa membuat wajah lebih halus secara alami. Cara membuat masker alami dengan menggunakan madu juga sangat mudah. Anda bisa menggunakan madu saja atau mencampurnya dengan perasan jeruk nipis atau gula pasir. Tinggal oleskan di wajah dan biarkan beberapa menit kemudian bilas sampai bersih. Baca juga :Tips Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Madu Alami

Masker Pepaya

Mungkin pepaya sangat bagus untuk melancar system pencernaan anda. Tetapi ternyata pepaya juga bisa digunakan sebagai masker alami untuk menghilangkan jerawat. Kandungan vitamin di dalam pepaya, akan membantu mengeringkan jerawat, menghilangkan jerawat dan membuat kulit lebih cerah alami. Cara membuat masker pepaya dengan mengambil beberapa potong pepaya. Setelah itu blender sampai halus, gunakan pepaya yang sudah dihaluskan sebagai masker wajah. Oleskan di seluruh bagian wajah secara merata. Diamkan selama 15 sampai 20 menit. Selanjutnya bilas sampai bersih dengan menggunakan air. Baca juga :Macam-Macam Manfaat Buah Pepaya yang Perlu Anda Ketahui

Masker Mentimun

Masker alami untuk menghilangkan jerawat selanjutnya dengan menggunakan mentimun. Kandungan di dalam mentimun sangat efektif merawat wajah yang berjerawat. Selain itu dengan menggunakan mentimun bisa membantu merawat wajah anda menjadi lebih bersih dan membuat pori-pori mengecil. Anda bisa menghaluskan mentimun kemudian di oleskan ke seluruh bagian wajah. Bisa juga dengan memotong mentimun tipis-tipis. Rendam dengan menggunakan air yang diberi perasan jeruk nipis. Diamkan beberapa menit di lemari es. Kemudian letakkan di bagian wajah yang terdapat jerawat. Lakukan cara ini secara rutin setiap harinya untuk hasil yang maksimal.

Masker Beras

Anda juga bisa menggunakan beras sebagai masker alami untuk mengatasi jerawat. Beras merupakan makanan pokok bagi orang Indonesia. Ternyata bisa digunakan untuk memutihkan wajah dan menghilangkan jerawat. Anda bisa mengambil satu genggam beras. Rendam dengan air selama 2 sampai 3 jam. Kemudian haluskan, pada saat menghaluskan tak perlu terlalu halus supaya masih ada bagian yang kasar. Bagian yang kasar ini digunakan untuk scrub dan menghilangkan kulit mati. Setelah itu oleskan ke seluruh bagian wajah, biarkan mengering lalu bilas sampai bersih. Bilaslah dengan menggunakan air dingin, supaya pori-pori wajah menjadi tertutup

Masker Es Batu

Masker alami untuk menghilangkan jerawat yang terakhir adalah es batu. Es batu bisa membantu mengecilkan pori-pori akibat jerawat dan membantu merawat wajah yang berjerawat. Lebih baik menggunakan es batu yang dibuat sendiri. Supaya kebersihannya terjamin. Oleskan es batu pada wajah yang berjerawat setiap hari. Pada saat ingin mengoleskan es batu, lebih baik wajah dibersihkan terlebih dahulu. Supaya tidak ada kotoran yang menempel. Selain itu tangganya juga harus bersih. Banyak kesalahan yang dilakukan ketika membersihkan wajah tidak menggunakan tangan yang bersih.

Anda juga bisa menggabungkan beberapa bahan diatas menjadi satu. Misalnya madu dicampur dengan jeruk nipis atau beras di campur dengan madu. Untuk hasil yang maksimal lakukan masker wajah minimal 2 kali dalam seminggu. Ini akan membantu jerawat di wajah anda cepat mengering. Setelah jerawat hilang, anda harus tetap melakukan perawatan. Ini bertujuan untuk menghilangkan bekas jerawat. Itulah beberapa masker alami untuk menghilangkan jerawat. Semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat. Selamat mencoba.

Name

#BikaBogor #BikaBogorTalubi #kulinerbogor #oleholehBogor #Oleholehkhasbogor Alpukat Apel Asa's Stories Asam Urat Asma Batuk Bayi Berita Bisul Blogging & Writing BPJS buku Cara Cepat Hamil Cinta's Stories Community competition Daun Demam Diabetes Diet Event Family Journal Family Trip Flu Gigi Ginjal Golongan Darah Health Hipertensi Ibu Hami Ibu Hamil Imun Jantung Sehat Jelajah Gizi Jelajah Gizi Minahasa Jerawat Kanker Kebidanan Kecantikan Kehamilan Keluarga Keputihan Kesehatan kesehatan Bayi Kesehatan Gigi Kesehatan Kulit Kisah Kolesterol Kontrasepsi Kulit Life Liver Madu Masakan Mata Mengobati Migrain Mom Journal Nanas Nutrisi Nutrisi Untuk Bangsa Nyeri Obat Office Story on Media Otak Pasca Melahirkan Pencernaan Pisang Radang Rambut Relationship Rematik Resep Reumatik Review Seksualitas Semangka Sponsored Post Stamina Tips Tought Tulang Vitamin Wajah Wanita We Care wisata
false
ltr
item
Kesehatan Ibu Hamil Dan Balita: 6 Masker Alami Untuk Menghilangkan Jerawat
6 Masker Alami Untuk Menghilangkan Jerawat
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgwo3NmCcj9w5xDZYS8TuDHxx3lNBnYwUfq3-hk85k2QWcH-W989OcgrWMQy17MSrnNEKw93jj-ZMv8YBgDQZCprLIFxz14HbaJCgku5oawRLHtayx3cM-PekLrgFz8WHZ6l5B9-MjgFAQ/s640/masker+alami+untuk+menghilangkan+jerawat.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgwo3NmCcj9w5xDZYS8TuDHxx3lNBnYwUfq3-hk85k2QWcH-W989OcgrWMQy17MSrnNEKw93jj-ZMv8YBgDQZCprLIFxz14HbaJCgku5oawRLHtayx3cM-PekLrgFz8WHZ6l5B9-MjgFAQ/s72-c/masker+alami+untuk+menghilangkan+jerawat.jpg
Kesehatan Ibu Hamil Dan Balita
https://bumil-balita.blogspot.com/2018/09/6-masker-alami-untuk-menghilangkan.html
https://bumil-balita.blogspot.com/
https://bumil-balita.blogspot.com/
https://bumil-balita.blogspot.com/2018/09/6-masker-alami-untuk-menghilangkan.html
true
8741920363903863250
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy