post-feature-image

11 Resep Panjang Umur dan Hidup Bahagia

Resep hidup sehat dan panjang umur sebenarnya sederhana. Jika anda bisa menemukan cara untuk mencegah masalah dan gangguan masuk ke dalam di...

loading...
Resep hidup sehat dan panjang umur sebenarnya sederhana. Jika anda bisa menemukan cara untuk mencegah masalah dan gangguan masuk ke dalam diri anda, maka anda akan dapat hidup lebih lama alias panjang umur.

Dengan bertambahnya usia, tubuh anda kehilangan kemampuan penyembuhan alami. Jika anda sudah terbiasa dengan gaya hidup sehat, tubuh anda pun akan lebih sehat serta bugar, dan tahan terhadap penyakit. Imbasnya, anda akan terus merasa muda dan dapat hidup lebih lama.

Selain faktor genetik yang berkontribusi terhadap penyakit, ada banyak faktor gaya hidup yang dapat mempengaruhi kesehatan. Jika anda mampu menghindari semua kebiasaan yang merusak kesehatan dari gaya hidup tersebut, anda kemungkinan besar akan hidup panjang umur.

Nah, berikut adalah beberapa tips yang menjelaskan bagaimana cara mempunyai panjang umur serta terhindar dari berbagai penyakit penyebab kematian.

Cara Hidup Sehat, Bahagia, dan Panjang Umur


1. Tidak Bisa Sehat Hanya dalam Semalam

Tubuh yang sehat merupakan akumulasi kebiasaan setiap hari, seperti makanan, tidur serta kebiasaan lainnya. Setiap hal yang anda lakukan dalam hidup memberikan kontribusi terhadap kesehatan.

Jika anda ingin panjang umur, maka pilihlah asupan makanan yang sehat dan dengan hati-hati. Makanan sehat akan menjadi pencegahan agar tidak sakit.


2. Cukupi Kebutuhan Antioksidan Tubuh

Anggur, berry dan buah lainnya adalah beberapa makanan yang kaya antioksidan. Asupan antioksidan setiap hari sangat baik untuk tubuh anda karena nutrisi tersebut dapat memperlambat proses penuaan anda.

3. Jangan Lewatkan Asam Lemak Omega

Asam lemak omega 3 rupanya bermanfaat untuk melawan peradangan. Asam lemak omega 3 ini ada di beberapa jenis kacang-kacangan dan ikan seperti salmon.

4. Memenuhi Kebutuhan Cairan Tubuh

Air memiliki banyak peran untuk tubuh anda selain mengatur metabolisme dan menjaga kesehatan kulit. Maka dari itu, minum yang cukup setiap hari mampu untuk menjaga kesehatan anda dalam jangka panjang.


5. Mencukupi Asupan Protein

Pastikan ada protein di setiap makanan yang anda akan makan. Sebab, protein sangatlah diperlukan untuk menjaga otot-otot anda dan tentunya memperlambat proses penuaan. Jika anda bosan dengan daging, cobalah untuk mengonsumsi protein nabati seperti kacang atau yoghurt.


6. Diam di Rumah Terlalu Lama Tidak Baik

Terus menerus di dalam rumah juga tidak baik. Setidaknya, di malam hari, keluar dari rumah anda dan pergi untuk berjalan-jalan. Terus menerus di dalam rumah, dapat menyebabkan depresi.


7. Hindari Makanan dengan Kalori Nol

Saat usia anda bertambah, lebih baik secara perlahan-lahan menghindari semua makanan dengan kalori nol. Sebab, jenis makanan tersebut rupanya mempromosikan peradangan dan mengacaukan kesehatan anda.


8. Jangan Duduk Terlalu Lama

Semua penyakit menunggu kesempatan untuk menjangkiti orang-orang yang duduk terlalu lama. Jadi, beranjaklah sekali dalam satu jam dan jangan lupa untuk meregangkan otot dan bergerak sedikit sebelum kembali menyelesaian pekerjaan anda.


9. Menjaga Kesehatan Mulut

Kesehatan mulut juga penting yang berdampak terhadap kesehatan tubuh keseluruhan. Jadi, membersihkan gigi dengan baik adalah cara yang perlu dilakukan jika anda ingin panjang umur.


10. Tetap Rileks dan Santai

Bernapaslah dengan santai dan rileks, serta tak terburu-buru. Teknik pernapasan dengan santai ini akan memperpanjang hidup anda jika anda melakukannya secara teratur.


11. Tetap Berkeringat

Jika anda dapat berkeringat tiga kali seminggu, niscaya anda akan tetap sehat serta berguna untuk memperpanjang umur anda. Tetap aktif beraktivitas dapat mencegah banyak masalah kesehatan yang datang seiring dengan bertambahnya usia. Agar bisa berkeringat, lakukanlah olahraga dan latihan secara rutin.

Nah, itu tadi beberapa tips gaya hidup agar panjang umur dan tetap sehat. Jika anda konsisten menerapkan kesebelas tips di atas, niscaya hidup anda akan lebih berkualitas.

(mw/kr)

Name

#BikaBogor #BikaBogorTalubi #kulinerbogor #oleholehBogor #Oleholehkhasbogor Alpukat Apel Asa's Stories Asam Urat Asma Batuk Bayi Berita Bisul Blogging & Writing BPJS buku Cara Cepat Hamil Cinta's Stories Community competition Daun Demam Diabetes Diet Event Family Journal Family Trip Flu Gigi Ginjal Golongan Darah Health Hipertensi Ibu Hami Ibu Hamil Imun Jantung Sehat Jelajah Gizi Jelajah Gizi Minahasa Jerawat Kanker Kebidanan Kecantikan Kehamilan Keluarga Keputihan Kesehatan kesehatan Bayi Kesehatan Gigi Kesehatan Kulit Kisah Kolesterol Kontrasepsi Kulit Life Liver Madu Masakan Mata Mengobati Migrain Mom Journal Nanas Nutrisi Nutrisi Untuk Bangsa Nyeri Obat Office Story on Media Otak Pasca Melahirkan Pencernaan Pisang Radang Rambut Relationship Rematik Resep Reumatik Review Seksualitas Semangka Sponsored Post Stamina Tips Tought Tulang Vitamin Wajah Wanita We Care wisata
false
ltr
item
Kesehatan Ibu Hamil Dan Balita: 11 Resep Panjang Umur dan Hidup Bahagia
11 Resep Panjang Umur dan Hidup Bahagia
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi-rDDUaz4vvu0EZ3wjdfZx871rEqOROcY5eOGAw8_29B9Y-cSzP_ml_RJqtEY0elZLnEvrfMv_jsY2jwNVVUYawk_52Iy5F39k9q66H5XEriT7LF1AAbZt47uRQa4RQyNhretBOrDMnb0/s1600/person-768582_640.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi-rDDUaz4vvu0EZ3wjdfZx871rEqOROcY5eOGAw8_29B9Y-cSzP_ml_RJqtEY0elZLnEvrfMv_jsY2jwNVVUYawk_52Iy5F39k9q66H5XEriT7LF1AAbZt47uRQa4RQyNhretBOrDMnb0/s72-c/person-768582_640.jpg
Kesehatan Ibu Hamil Dan Balita
https://bumil-balita.blogspot.com/2018/06/11-resep-panjang-umur-dan-hidup-bahagia.html
https://bumil-balita.blogspot.com/
https://bumil-balita.blogspot.com/
https://bumil-balita.blogspot.com/2018/06/11-resep-panjang-umur-dan-hidup-bahagia.html
true
8741920363903863250
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy