Posisi Berhubungan Intim Terbaik Agar Cepat Hamil
loading...
Ingin memiliki momongan memang saat yang sedang
ditunggu – tunggu oleh setiap pasangan baik yang baru menikah maupun sudah lama
menikah. Namun hingga saat ini belum dikaruniai seorang anak. Hal ini memang
bisa dialami oleh siapa saja dan bisa juga dipengaruhi oleh berbagai faktor
sehingga bagi pasangan yang mengalami hal ini tidak perlu khawatir bahkan
hingga stress.
Bila sampai stress maka akan semakin mempersulit
proses kehamilan. Untuk itu, Anda tak perlu khawatir, disini kami akan
memberikan tips – tips agar bisa cepat hamil. Berbagai tips yang bisa dilakukan
agar bisa mendapatkan momongan salah satunya yaitu dengan mengatur berhubungan
intim. Cara tersebut memang harus dilakukan dengan tepat agar mempermudah
kehamilan.
Ada beberapa macam faktor yang bisa mempengaruhi
sulitnya mendapatkan anak, salah satunya adalah kurang tepatnya penggunaan
posisi berhubungan intim bersama pasangan. Posisi berhubungan memang dapat
mempengaruhi proses kehamilan sang istri. Karena dengan posisi yang tepat bisa
memudahkan sperma untuk mempercepat proses pembuahan.
Bagi Anda pasangan yang sudah menikah, mulai dari
sekarang bisa mengubah posisi bercinta Anda agar sperma mudah membuahi sel
telur. Selain itu, Anda juga harus melakukan hubungan suami istri saat istri
sedang dalam masa subur. Sehingga, selain memperbaiki posisi berhubungan Anda
juga bisa menemukan waktu yang tepat untuk berhubungan. Berikut ini akan kami
berikan beberapa cara berhubungan agar cepat hamil yang bisa Anda terapkan :
1.
Missionary
Posisi missionary
merupakan salah satu posisi berhubungan yang efektif untuk mempercepat
kehamilan. Ketika berhubungan intim, posisi wanita dapat mengganjal pinggul
pada bagian bawah menggunakan bantal. Posisi missionarry atau lelaki di atas
dan wanita di bawah dengan posisi wanita terlentang akan mempermudah pencapaian
orgasme. Tak hanya itu saja, posisi ini bisa membantu sel sperma untuk berenang
dengan mudah menuju sel telur pada reproduksi wanita. Ketika Anda berhubungan
intim maka sebaiknya pihak wanita tidak langsung beranjak dan berburu – buru
bangun, agar sperma tetap tinggal dalam waktu yang lama pada rahim wanita.
Berhubungan intim dengan
posisi ini, lebih tepat dilakukan dimalam hari menjelang tidur. Sehingga Anda
berdua akan memberikan waktu untuk pertemuan sel sperma dan sel telur dengan
waktu yang cukup lama.
2.
Man on Top, Facing Away
Untuk melakukan gaya man
on to facing away ini posisi wanita sedang berbaring tengkurap sembari
mengangkat kedua kaki dan mengangkang. Kemudian posisi pria berada di atas dan
diantara kedua kaki wanita. Dengan cara ini, maka sperma akan lebih mudah
menuju sel telur dan cepat mengalami proses pembuahan.
3.
Doggy Style
Posisi yang tepat saat
berhubungan untuk mempercepat proses kehamilan yaitu posisi Doggy Style. Posisi
ini sangat mempermudah proses pembuahan sehingga mempercepat kehamilan. Dimana
dengan posisi ini, maka bisa membuka jalan sperma untuk menuju sel telur secara
langsung sampai terjadinya proses pembuahan. Sehingga dengan begitu, kehamilan
pun akan mudah terjadi. Posisi doggy style ini bisa dilakukan di pagi hari atau
di malam hari menjelang tidur. Dengan posisi ini, maka akan mempermudah proses
penetrasi.
4.
Variasi missionaris
Gaya missioaris memang
bisa mempercepat kehamilan. Caranya yaitu dengan mengangkat kedua kaki wanita
hingga bersandar pada bagian pundak pria. Sehingga dengan posisi ini, maka
vagina akan berada tegak lurus. Gaya bercinta yang satu ini akan membuat sperma
langsung menyemprot pada lubang vagina sehingga mudah tertampung dan
mempermudah proses pembuahan.
Demikian diatas tadi beberapa cara berhubungan intim
agar bisa cepat hamil yang bisa Anda terapkan. Semoga adanya informasi diatas
bisa bermanfaat untuk Anda yang saat ini menginginkan cepat hamil.
Terima kasih telah membaca artikel kami. Semoga bermanfaat.
Sumber : balitapedia.com